top of page
Search

Aplikasi DUNGOO Steel Strapping Band Besi...

Updated: Dec 2, 2022

Manfaat dan Kegunaan Steel Strapping Band Besi

Untuk perusahaan yang berhubungan dengan produksi besi-baja, termasuk pipa, kabel, rantai, wire mesh, besi baja untuk konstruksi, pasti tidak akan asing dengan steel strapping band,kenapa demikian karena beberapa fungsi steel strapping sebagai berikut:

1. Sebagai pengikat yang mempunya kekuatan tarik sesuai dengan jenis strapping nya

2. Dapat menyatukan barang secara utuh dan kuat

3. Menstabilkan proses penyatuan barang secara utuh

4. Dapat menahan secara kuat dalam proses packaging

5. Dapat mengikat suatu barang dalam berat yang besar secara mudah dan tidak mudah lepas,seperti mengikat gulungan kabel, besi, dan sebagainya.


Pada prinsipnya, Steel Strapping Band Besi mampu mengikat  produk yang dikemas dalam kapasitas atau skala yang besar. Berikut kami uraikan 6 alasan mengapa  Steel Strapping Band Besi ini wajib perusahaan gunakan:


1. Proses Pengepakan Jadi Lebih Efisien

Anda tidak perlu kesulitan lagi untuk mengepak dan mengikat barang yang berupa besi,kabel dll,karena steell strapping ini mampu mengikat secara utuh dan kuat mempunyai kekuatan tarik dan high elongation yang tinggi. 



2. Mendapatkan Kepercayaan Pelanggan

Tidak sedikit pembeli seperti perusahaan-perusahaan besi-baja, termasuk perusahaan tower BTS, perusahaan beton, perusahaan kontruksi menggunakan Steel Strapping Band ini untuk memudahkan proses pengerjaan packaging yang sempurna. Dengan pengepakan yang kuat, pengiriman dapat dipastikan aman sampai tujuan sehingga pelanggan semakin percaya kepada bisnis Anda.


3. Bisa Juga Digunakan untuk Pengepakan Selain Steel

Tidak hanya untuk pengikatan baja, steel strapping ini  dapat memberikan ikatan kuat untuk barang yang memiliki permukaan bergelombang. Contohnya; kemasan dalam bentuk gulungan, box kayu tidak rata, pre-casting beton, tumpukan plywood, dan lain-lain. Hal ini dapat dilakukan karena tegangan tali pengikat dapat diatur sesuai kebutuhan.


4. Tidak Perlu Mengeluarkan Biaya  yang Tinggi

Dengan mekanisme pengikatan  yang stabil, Perusahaan  tidak perlu mengeluarkan biaya yang berlebih  untuk melakukan pengepakan karena dengan steel strapping ini bisa lebih efisien dan barang bisa di stock untuk jangka waktu lama. Hal ini merupakan pertimbangan penting yang harus dipikirkan oleh perusahaan sehingga banyak pengeluaran yang bisa ditekan.


5. Dapat Dibeli Secara  Online

Anda dapat dengan mudah menemukan dan membeli Steel Strapping Band  ini melalui website  kami. Untuk mengetahui mekasnisme pengiriman, silakan hubungi tim marketing kami.

Dibawah ini contoh pengepakan dengan menggunakan Steel Strapping Band.



Steel Strapping Band Besi dalam aplikasinya telah menjadi suatu keharusan yang disyaratkan terutama aplikasi ke barang-barang berat, selain untuk menjaga keutuhan, keamanan dari kerusakan, juga keamanan selama proses transportasi.


Jika anda memerlukan informasi lebih detail mengenai aplikasi Steel Strapping Band Besi, ataupun terutama kebutuhan untuk produk anda yang perlu di-pack dengan steel strapping band besi, silahkan hubungi kami DUNGOO Steel Strapping Band Besi di 0817211089.


Ditulis oleh DUNGOO Steel Strapping Band Besi Indonesia, Februari 2020.

144 views0 comments
Post: Blog2_Post
bottom of page